Serda Manganang Dapat Dokumen Resmi Soal Statusnya Yang Baru

KabarNewsOne, Jakarta – Direktorat Jendral Catatan Sipil, Kemendagri resmi memberikan dokumen kependudukan yang sah untuk Serda Manganang. Dokumen yang diterima antara lain e-KTP, kartu keluarga dan akta kelahiran. Dokumen tersebut diberikan langsung kepada Serda Aprillio Perkasa Manganang di Mabes Angkatan Darat, Senin (21/3).

Baca: Sah! Nama Serda Aprillia Manganang Diganti Menjadi Serda Aprillio Perkasa Manganang

Hadir dalam acara penyerahan tersebut Wakil Kepala Staf Angkatan Darat Mayjen TNI Bakti Agus Fadjari dan Direktur Pencatatan Sipil Handayani Ningrum, Direktur PIAK pada Ditjen Dukcapil Kemendagri Erikson P Manihuruk, kedua orang tua Aprillio dan kakaknya Amasya Anggraini Manganang.

Baca: KSAD TNI Andika: Atlet Voli Putri Aprilia Manganang, Ternyata Laki-laki

Aprillio Manganang merasa senang dan gembira, setelah mendapat dokumen dari Dukcapil tersebut.

Bahkan Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian proaktif menyikapi putusan tersebut. Tito langsung meminta kepada Dirjen Dukcapil untuk segera berkordinasi langsung dengan Kepala Dinas Dukcapil Kabupaten Minahasa. Dalam tempo sehari dokumen kependudukan selesai dibuat oleh Disdukcapil Minahasa dan file PDF-nya dikirimkan untuk dicetak di Jakarta. (an)