KabarNewsOne, Jakarta – Mantan Hakim Agung Artidjo Alkostar, meninggal dunia hari ini. Informasi tersebut disampaikan oleh Menteri Koordinator Politik, Hukum dan HAM (Menkopolhukkam) Mahfud MD melalui akun Twitter resminya.
“Kita ditinggalkan lagi oleh seorang tokoh penegak hukum yang penuh integritas. Mantan hakim agung Artidjo Alkostar yang kini menjabat sebagai salah seorang anggota Dewan Pengawas KPK, telah wafat siang ini. Inna Lillahi Wainna Ilahi Raji’un. Allahumma ighfir lahu,” ujar Mahfud MD di akun Twitternya @mohmahfudmd, Minggu (28/2).
Artidjo meninggal di kediamannya, di apartemen kawasan Kemayoran, Jakarta Pusat. Rencananya jenazah almarhum akan disemayamkan di rumah duka, Apartment Springhill Terrace Residence, Tower Sandalwood, Lantai 6 No. 6-H, Jalan Benyamin Suaeb Nomor 10, RW 10, Gunung Sahari Selatan, Kecamatan Kemayoran, Jakarta Pusat.
Selama menjadi penegak hukum, almarhum orang yang paling di takuti oleh para koruptor. Kini, Artidjo telah tiasa Selamat jalan pahlawan keadilan.
Jenazah akan dibawa langsung ke RS polri, lalu akan dilakukan serah terima usai shalat mahgrib. Dan jenazah langsung diterbangkan ke Situbondo, Jawa timur. (ist)