Impian Jadi Kenyataan, Pasutri 7 tahun tinggal di kandang Ayam

Rumah impian bagi Pasutri, keluarga Sulaiman, mimpi jadi kenyataan, selama 7 tahun tinggal di kandang Ayam, (Photo),Rizal

kabarNewsOne, Palembang – Jajaran Polres Ogan Ilir merampungkan pembangunan rumah layak huni bagi pasangan suami istri (pasutri) miskin di Desa Teluk Kecapi, Kecamatan Pemulutan, Sumatera Selatan, Minggu (27/6)

Pasutri bernama Sulaiman (65 tahun) dan Nuryati (60 tahun) tinggal di sebuah gubuk terbuat dari daun nipah selama tujuh tahun. Tinggal bersama di sebuah kandang Ayam

Namun kini, Berkat kepedulian jajaran Polda Palembang, Sumatera Selatan, yang melakukan niat bedah kandang ayam jadi rumah impian, Terwujud untuk Sulaiman dan istrinya

Saat ini kediaman rumah Sulaiman dan Nuryati telah selesai dibangun berkat bantuan Kapolda, dan Kapolres yang Darmawan

“Alhamdulillah, sudah (selesai) 100 persen,” kata Kapolres Ogan Ilir, AKBP Yusan Sandhy kepada wartawan, Minggu (27/6).

Yusantiyo juga membagikan dokumentasi rumah yang dibangun berjarak 50 meter dari kediaman pasutri tersebut

“Bantuan pembangunan rumah ini selain bentuk kepedulian Polri, juga dalam rangka menyambut HUT Bhayangkara ke-75,” ungkap Yusantiyo. ” Ia berharap bantuan ini dapat meringankan beban pasutri yang viral di media sosial, beberapa waktu lalu

“Semoga bantuan ini bermanfaat dan menjadi motivasi Bapak Sulaiman dan Ibu Nuryati, semangat dalam beribadah, mencari nafkah,” ucap

Dengan terwujud pembangunan, rumah tersebut Sulaiman dan istrinya, Sujud Syukur, Kebahagiaan tercermin dalam raut wajahnya,

Selalu Tersimpul kata terima kasih yang tak terhingga kepada semua pihak, yang selama ini peduli dengan kondisi kehidupan nya.” Ucapnya

Tak hanya menempati kediaman baru, pasangan Pasutri ini, juga terdata sebagai, warga kependudukan, untuk menerima bansos dari pemerintah, ” kata Ketua TP PKK Ogan Ilir, Siti Khadijah Mikhailia Khairunisa Alamsjah. Dalam Penjelasan nya, (Rizal)