KabarNewsOne, Pontianak, Kalimantan Barat – Wisudawan dan Wisudawati Angkatan Ke 2 TK Aulia, Tahun ajaran 2021-2022 Berlangsung di Sekolah TK Aulia di jalan kemakmuran Pontianak, Kalimantan Barat.
Dalam kegiatan acara pisah sambut anak -anak TK Aulia dalam wisuda, di hadiri langsung oleh para orang tua wali murid, serta tokoh masyarakat setempat.
Tak sampai di sana saja, puji Syukur Kehadirat Allah SWT. Pengurus yayasan serta kepala sekolah TK Aulia, Nurjaya S.pd.Aud. menyampaikan banyak terima kasih kepada para orang tua wali murid yang telah mempercayakan anak-anak untuk menempuh pendidikan di TK Aulia, yang baru berusia 2 tahun, ” terangnya
Walaupun TK Aulia terbilang baru, namun TK, ini memiliki kepercayaan langsung dari orang tua wali murid nya. ” Selain itu para guru menyampaikan bahwa anak-anak didiknya, selain di ajarkan pembelajaran mereka diutamakan untuk diajarkan akhlaknya.
Bahkan masa Belajar anak – anak di TK saat ini tumbuh masa yang aktif, namun banyaknya peningkatan anak-anak muridnya, baik dalam lingkungan sekolah maupun di luar sekolah., ” Paparnya
Dihari yang berbahagia ini para guru juga menyampaikan mengajar anak usia dini bukanlah gampang, namun semua itu adalah tantangan baginya.
Keluh kesah ini adalah suatu kebanggaan bagi, kami mengajar anak-anak kadang membikin kesal kadang bikin tertawa. ,” Pungkasnya
Sementara itu juga perwakilan wali murid TK Aulia, yang diwakili oleh bapak Purwanto, menyampaikan banyak terima kasih peda para guru pendidikan TK Aulia, yang telah mendidik anak-anak.
Yang saat ini banyak bekal yang telah di ajarkan kepada anak-anak yang awalnya malu, saat ini sudah bisa berinteraksi dengan teman-teman nya. Bahkan banyak sekali yang anak-anak dapatkan, baik dari segi lainya., ” Paparnya.(Ian)